Wednesday, January 22, 2014

Kue Kering Sereal

 

clip_image003

Bahan:

150

gram

Margarin

50

gram

Roombutter

20

ml

Madu

100

gram

Gula halus

4

butir

Kuning telur (rebus)

300

gram

Terigu Kunci Biru

60

gram

Sereal (rice crispy)

100

gram

Kacang tanah matang, cincang halus

2

gram

Baking powder

4

gram

Orange essence

Bahan topping:

25

ml

Putih telur

100

gram

Gula icing

10

ml

Lemon essence

Cara Membuat:

1. Kocok margarin, roombutter, madu, dan gula halus dengan menggunakan hand mixer hingga tercampur rata. Masukkan kuning telur yang sudah direbus. Aduk lagi hingga rata.

2. Masukkan bahan kering lainnya dan orange essence, aduk dengan menggunakan spatula kayu hingga rata.

3. Cetak adonan cake dengan menggunakan sendok kemudian letakkan ke dalam kertas cup yang berukuran kecil.

4. Atur di loyang. Bakar di oven pada suhu 150°C selama ± 20 menit.

5. Setelah matang dan dingin hiasi atasnya dengan menggunakan bahan topping.

6. Untuk bahan topping: Aduk semua bahan hingga rata, kemudian masukkan ke dalam piping bag. Gunakan untuk hiasan atas kue kering.

Hasil jadi: 50 pcs

No comments:

Post a Comment