Tuesday, January 21, 2014

BAKPIA BASAH (AC-00412)

 

Bahan Isi:

1

kg

Kacang hijau

375

ml

Minyak Barco/goreng

600

gram

Gula

2

gram

Garam

1

gram

Vanili

Cara Membuat:

1. Rebus air hingga mendidih. Masukkan kacang hijau rebus ± 15 menit. Kukus hingga masak.

2. Giling hingga halus.

3. Siapkan wajan. Masukkan minyak kelapa dan garam. Masukkan kacang hijau, aduk rata.

4. Masukkan gula, aduk rata.

5. Bagi adonan isi masing-masing 40 gram.

Bahan Kulit:

1000

gram

Terigu Gunung Bromo

5

gram

Garam

500

ml

Air panas

280

gram

Gula

2

butir

Telur

100

gram

Margarin

11

gram

Ragi instan

Cara Membuat:

1. Campur air panas, gula, garam, dan minyak jadi satu. Biarkan agak dingin.

2. Campur terigu dan ragi instan. Aduk rata.

3. Campur tepung tadi dengan campuran air. Aduk hingga kalis.

4. Istirahatkan ± 15 menit.

5. Buat bulatan panjang. Potong-potong @ 30 gram.

6. Pipihkan. Isi dengan bahan isi. Bulatkan lalu pipihkan.

7. Taruh di loyang. Istirahatkan 30-45 menit.

8. Bakar di oven dengan api bawah saja ± 210oC hingga matang. Cara membakarnya dengan dibolak-balik (cukup sekali untuk mencoklatkan lapisan kulit).

No comments:

Post a Comment