Thursday, May 24, 2012

Resep Roti : Marmer Cake

 
clip_image002

Bahan:
250 gram Margarin
350 gram Kuning telur
50 gram Putih telur
10 gram Cake emulsifier
250 gram Gula halus
150 gram Terigu Gunung Bromo
Bahan Marmer:
20 gram Coklat pasta
Cara Membuat:
1. Kocok margarin sampai mengembang. Sisihkan.
2. Kocok semua telur, cake emulsifer, dan gula halus sampai mengembang.
3. Masukkan terigu sedikit demi sedikit, aduk sampai tercampur rata.
4. Masukkan margarin kocok, aduk sampai rata.
5. Ambil ¼ adonan, lalu campurkan dengan coklat pasta.
6. Tuang adonan putih ke 2 buah cetakan ukuran 30 x 10 cm yang telah dioles dengan shortening putih dan dialasi dengan kertas roti.
7. Tuang adonan coklat ke bagian tengah adonan putih. Gunakan tusuk sate untuk membentuknya dengan cara memutar-mutar.
8. Bakar di oven pada suhu 170oC selama 25 menit.

No comments:

Post a Comment